Sabtu, 07 Agustus 2021

Hadiah Dari Ayah



Hadiah Dari Ayah 

Penulis : Tarinah Tajuddin/Pintarinah.blogspot.Com


Di sebuah rumah yang Indah, terdapat sebuah keluarga yang hidup bahagia. Ada Ayah yang penyayang, Ibu yang penuh kasih, Kakak yang baik hati dan Adik yang sangat lucu dan pengertian.

Suatu hari Ayah akan pergi ke kota untuk melaksanakan tugas yang diberikan atasan ditempatnya bekerja. Ayah berkata pada waktu makan malam sebelum keberangkatannya ke kota. “Anak-anak yang sangat Ayah sayangi, besok ayah akan berangkat ke kota untuk bekerja selama 7 hari. Ayah harap kalian dirumah saling menjaga dan saling melindungi satu sama lainnya selama ayah pergi”. Kata ayah malam itu. “ Baik Ayah, Aku akan menjaga Ibu dan Adik” . Jawab si Kakak dengan tegas dan berani. “ Aku juga ayah, aku akan menjaga Kakak dan Ibu, aku kan jagoan....” Celoteh Adik kecil membuat semua tertawa bahagia malam itu.

Keesokan harinya Ayah hendak beranjak pergi  ke kota. Di depan halaman rumah ayah berpamitan pada Ibu, Adik dan Kakak. “ Ayah hati-hati dijalan, semoga selamat sampai tujuan ya. Ingat jangan lupa makan dan solat “ Pesan Ibu. “ Baik bu, begitu juga dengan ibu ya.” Sahut Ayah. “Ayah!”  Panggil si Kakak. Ayah menoleh dan bertanya “ Ada apa kak?” Kakak pun mendekat dan berbisik ke telinga Ayah, entah apa yang dibisikannya pada ayah. Namun ayah tersenyum dan mengangguk anggukan kepalanya. “ Ayah aku juga mau bisikin Ayah,..” Kata Adik manja. Ayah mendekatkan telinganya ke samping mulut mungil Adik. Tak mau kalah adik pun membisikan sesuatu ke telinga Ayah. Dan hal yang sama, Ayah hanya tersenyum dan menganggukan kepalanya. Setelah itu ayah pun berpamitan dan berangkat ke kota.

7  hari kemudian...

“Assalamualaikum…Ayah pulang...” suara Ayah terdengar dari luar, bergegas kakak bangkit dari duduknya. “ waalaikumussalam, wah Ayah pulang bu....” setengah berlari kakak berteriak kegirangan. Adik dan Ibu turut menghampiri ayah. Mereka senang ayah telah kembali dari kota setelah menyelesaikan tugas pekerjaannya. “ Aku akan buatkan teh untuk Ayah,” Kata Kakak. “Hati-hati menuangkan air panasnya ya kak!” Ujar ibu. “ Baik bu.” Sahut kakak. Mereka semua berkumpul di ruang keluarga, saling melepas rindu dan bercengkrama dalam tawa dan bahagia.

            “ Kakak , Ini pesanan kakak yang waktu itu kakak minta ke ayah sebelum ayah berangkat ke kota” Kata Ayah sambil menyodorkan sebuah kotak berbungkus kertas kado warna krem. “ Waaaah terimakasih Ayah” Kakak kelihatan sangat senang. “ Adik, ini pesanan adik yang waktu itu juga adik minta.Ujar Ayah menyodorkan box berbungkus kertas kado warna hijau. “ Yeay... terimakasih Ayah” serentak adik memeluk ayah dengan manja seraya mengucapkan terimakasih.

            Spontan Kakak berdiri menatap adik, kemudian, tanpa sengaja adik juga berdiri bersamaan mendekat dan menatap kakak. “Loh, kenapa kalian berdiri dan saling menatap seperti itu anak-anak? ” Tanya Ibu. “Ibu,... “ sahut adik lirih. “ Aku minta dibelikan hadiah ini untuk Kakak, karena selama Ayah pergi Kakak selalu menjagaku, Kakak memberikan apa saja yang aku minta dan selalu menolongku jika aku membutuhkan pertolongannya .” Jawab Adik dengan polos kemudian menyodorkan hadiah yang ternyata  dimintanya saat membisiki telinga ayah kala itu. “ Adik, Kakak juga minta Ayah membelikan hadiah. Kakak akan berikan ini kepada Adik, Karena Adik juga nurut sama Ibu dan Kakak. Adik mau mendengarkan nasehat Ibu dan Kakak setiap hari, Adik juga menjaga kita selama Ayah pergi keluar kota.” Kakak menyodorkan hadiah itu kepada Adik. Mereka berpelukan erat. Ayah dan Ibu terharu dengan hal yang tak pernah mereka sangka sebelumnya. Tak terasa air mata menitik dari mata kedua orang tua Adik dan Kakak itu . “ Kalian anak-anak Ayah dan Ibu yang luar biasa” Ayah meraih kakak beradik itu dan merangkul keduanya kedalam pelukan. Betapa bahagianya mereka semua.

 

Pesan Moral : Pelihara terus kasih sayang di antara sesama saudara sepanjang masa, berlaku adil , saling menjaga, hidup rukun dan damai maka tercipta keluarga yang harmonis dan bahagia.

12 komentar: