Kelas : VI (Enam)
Tema : 2. Persatuan dalam Perbedaan
Sub Tema : 3 Bersatu Kita Teguh
Tujaun Pembelajaran
Setelah menyaksikan video peserta didik dapat mengidentifikasi manfaat yang dihasilkan tumbuhan bagi manusia dan lingkungan; Mengidentifikasi Sikap yang Diperlukan untuk Mencapai Persatuan dan Kesatuan.
Kegiatan 1
Assalamualaikum wr.wb., Apa kabar Ananda semua?
Semoga Ananda senantiasa dalam keadaaan sehat. Jangan lupa, Ananda harus tetap bersemangat ya.
Anak cerdas, keberadaan tumbuhan sangat penting bagi kehidupan manusia dan lingkungan. Dibutuhkan kesadaran untuk tetap menjaga dan memanfaatkan tumbuhan dengan cara-cara yang bijak, agar kelestariannya tetap terjaga. Berbagai jenis tumbuhan dapat dimanfaatkan manusia untuk memenuhi kebutuhannya, mulai dari daun, batang, buah, hingga akarnya.
Ada banyak deretan manfaat dari tumbuhan bagi manusia dan lingkungan yang tidak bisa kita iabaikan. Oleh karena itu, melindungi kelestarian tumbuhan merupakan hal krusial yang harus kita lakukan.
Untuk lebih memahami tentang materi Manfaat Hewan bagi Manusia dan Lingkungan ini, silahkan ananda simak penjelasannya pada materi berikut :
Setelah menyimak video di atas, Ananda tentunya sudah lebih memahami tentang manfaat hewan bagi manusia dan lingkungan.
Selanjutnya, sebagai evaluasi kerjakan latihan soal yang berada pada bagian akhir tayangan video tersebut.
Kerjakan di buku tulis dengan teliti dan penuh tanggung jawab ya. Bila telah selesai kirim hasil pekerjaan Ananda kepada Bapak/Ibu Guru dalam bentuk foto melalui WA.
Terima kasih kepada Ananda yang mengerjakan tugasnya tepat waktu. Kami juga sampaikan terima kasih kepada Ayah/Bunda yang sudah membimbing dan menemani putra-putrinya sehingga pembelajaran Ananda berjalan baik.
Kegiatan 2
Anak-anak cerdas. Persatuan Indonesia merupakan faktor kunci yang menjadi sumber semangat, motivasi, serta penggerak perjuangan Indonesia.
Dalam sejarah bangsa Indonesia, terbentuknya persatuan bangsa melalui tahapan sejarah yang panjang. Tahapan sejarah terbentuknya persatuan bangsa antara lain diakibatkan oleh adanya perasan senasib, Munculnya organisasi persatuan, Sumpah Pemuda, dan Prokklamasi.
Bagaimana Sikap yang Diperlukan untuk Mencapai Persatuan dan Kesatuan berbangsa dan bernegara? agar lebih faham tentang Sikap yang Diperlukan untuk Mencapai Persatuan dan Kesatuan berbangsa dan bernegara, silahkan Ananda simak tayangan pada link video berikut :
Bagaimana pendapat Ananda setelah menyaksikan tayangan pada video tersebut? Menarik bukan?
Selanjutnya tugas Ananda sekarang adalah mengerjakan soal tugas yang ada pada bagian akhir tayangan video tersebut. Kerjakan di buku tulis dengan teliti dan penuh tanggung jawab ya. Bila telah selesai kirim hasil pekerjaan Ananda kepada Bapak/Ibu Guru dalam bentuk foto melalui WA.
Anak-anak hebat pembelajaran hari ini telah usai, tetapi anak-anak tidak boleh lupa, besok kita akan belajar yang lebih seru lagi, yaitu Pelajaran IPS, materi Manfaat proklamasi dalam upaya mengembangkan kehidupan kebangsaan yang sejahtera. Pelajari dan baca-baca dulu ya, untuk bahan diskusi silahkan Ananda buka link berikut:
Sampai jumpa pada pembelajaran berikutnya.
Kami juga sampaikan terima kasih kepada Ayah/Bunda yang sudah membimbing dan menemani putra-putrinya sehingga pembelajaran Ananda berjalan baik. Salam!!!.
Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta
0 comments:
Posting Komentar