Tujuan Pembelajaran
Setelah menyaksikan video peserta didik dapat mempraktikkan sikap tubuh yang benar saat berjalan dan menulis dengan tanggung jawab dan percaya diri.
Assalamu’alaikum, apa kabar anak-anak hebat? Semoga semuanya sudah siap belajar, ya! Anak-anak waktu itu kita sudah belajar tentang pencahayaan ketika menulis dan membaca, kita harus mencari tempat yang terang. Ketika siang hari anakanak bisa menulis di dekat jendela untuk memperoleh pencahayaan yang cukup, arah cahaya ketika menulis dari sebelah kiri ya nak, agar anak-anak nyaman ketika menulis. Perhatikan juga sikap tubuh anak-anak ketika menulis harus tegak ya! Untuk lebih jelasnya, anak-anak saksikan video berikut ya!
Yuk, sekarang kita belajar
menulis! Tulis seperti contoh, ya!
Oh iya, anak-anak selain waktu
menulis dan membaca dengan sikap tubuh yang tegak, ketika kita berdiri dan
berjalan pun sikap tubuh kita harus tegak agar seimbang dan tulang kita tetap
sehat. Lakukan berdiri dengan tegak, ya!
Siap, grak! Ayo, lakukan sikap
berdiri tegak! Dan jalan yang tegak, ya! Ayo, ikuti gerakannya dengan benar!
Jangan lupa minta bantuan kepada ayah/ bunda di rumah untuk mendokumentasikan
ya, nak! Anak-anak hebat, pembelajaran hari ini telah usai.
RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta.
0 comments:
Posting Komentar