Kamis, 25 November 2021

RPP Kelas 6, Kamis 25 November 2021

SKENARIO PEMBELAJARAN

Kelas : 6 (Enam)

Tema : 5. WIRAUSAHA

Sub Tema : Rangkuman Materi dan Pembahasan Soal-Soal PAS

Semester : I (Ganjil)

Alokasi Waktu : 120 menit


Kompetensi Dasar

IPA

3.5 Mengidentifikasi sifat-sifat magnet dalam kehidupan seharihari.

4.5 Membuat laporan hasil percobaan tentang sifat-sifat magnet dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari.


PPKN

1.3 Mensyukuri keberagaman sosial, budaya, dan ekonomi masyarakat sebagai anugerah Tuhan Yang Maha Esa dalam konteks Bhineka Tunggal Ika

2.3 Bersikap toleran dalam keberagaman sosial, budaya, dan ekonomi masyarakat dalam konteks Bhineka Tunggal Ika.

3.3 Menelaah keberagaman sosial, budaya, dan ekonomi masyarakat.

4.3 Mengampanyekan manfaat keanekaragaman sosial, budaya, dan ekonomi


Tujuan Pembelajaran

Setelah menyaksikan video peserta didik dapat menjelaskan tentang Jenis-Jenis, Sifat, dan Manfaat Magnet dalam Kehidupan Sehari-Hari. ; Menjelaskan keberagaman sosial, budaya, dan ekonomi yang ada di masyarakat


Kegiatan 1

Assalamualaikum wr.wb. Selamat Pagi anak-anak hebat. Apa khabar Ananda semua? Semoga Ananda semua senantiasa sehat ya. Tetaplah rajin dan bersemangat dalam mengikuti pembelajaran.

Ananda yang hebat, tidak lama lagi Ananda akan melaksanakan PAS (Penilaian Akhir Semester). Sebagai bahan persiapan dalam menghadapi kegiatan Penilaian Akhir Semester tersebut, Pada pertemuan hari ini, kita akan mengulang kembali materi muatan pelajaran IPA tema 5 tentang ”Jenis, sifat, dan manfaat magnet dalam kehidupan sehari-hari.

Tentunya ananda masih mengingat tentang jenis-jenis, sifat, serta manfaat magnet yang pernah kita pelajari. Berdasarkan proses pembuatannya, jenis magnet dibedakan menjadi 2, yaitu magnet buatan dan magnet alami.

Magnet juga memiliki sifat-sifat serta manfaat yang cukup penting dalam kehidupan sehari-hari. Apa saja Jenis-jenis, sifat, serta manfaat magnet dalam kehidupan sehari-hari?. Nah anak hebat, Untuk lebih jelasnya mengenai materi ini, silahkan Ananda simak pembahasannya pada link video berikut ini :


Sumber : https://youtu.be/tIFvv3EPF_c

Bagaimana anak cerdas Setelah menyimak video di atas?, menarik bukan?. Selanjutnya sebagai bahan evaluasi, kerjakan latihan soal pada link berikut ini.

https://forms.gle/KHwmAw2uZgrM77i19

Kerjakanlah dengan tekun dan teliti. Bila telah selesai jangan lupa discreenshoot dan kirim kepada Bapak/Ibu guru.

Terima kasih untuk Ananda yang mengerjakan tugas tepat waktu. Tak lupa ucapan terimakasih kami sampaikan kepada Ayah/Bunda yang telah membimbing dan menemani putra-putrinya sehingga pembelajaran Ananda berjalan baik.

Selamat mengerjakan!


Kegiatan 2

Anak hebat, keberagaman kegiatan wirausaha sangat bermanfaat untuk pemenuhan kebutuhan masyarakat yang ada di sekitarnya. Setiap pemilik usaha maupun masyarakat, harus bisa saling menghargai keberagaman tersebut. Seorang Wirausahawan harus memiliki sikap-sikap positif agar kegiatan usahanya bisa bertahan dan berkembang lebih maju.

Nah anak hebat, hari ini kita akan kembali membahas materi Tema 5 tentang keberagaman sosial, budaya, dan ekonomi sebagai bahan persiapan Ananda dalam menghadapi kegiatan Penilaian Akhir Semester yang akan dilaksanakan dalam waktu tidak lama lagi.

Untuk mengingat kembali materi tersebut, silahkan Ananda simak penjelasannya pada link video berikut ini.


Sumber : https://youtu.be/ja-qQfg1J70

Bagaimana anak hebat setelah menyimak penjelasan pada video tersebut, menarik bukan? Ananda tentunya sudah lebih memahami materi tentang Keberagaman Ekonomi.

Selanjutnya sebagai bahan evaluasi, kerjakan latihan pada link berikut ini.

https://forms.gle/ZpntBpWxMwKTvWty6

Kerjakan dengan teliti dan penuh tanggung jawab.

Anak-anak cerdas pembelajaran hari ini telah usai, tetapi anak-anak tidak boleh lupa, pada pembelajaran berikutnya kita akan membahas materi yang lebih seru lagi, yaitu materi Muatan Pelajaran Matematika tentang “Luas Permukaan dan Volume Bangun Ruang Bola.”. Pelajari dan baca-baca dulu ya, untuk bahan diskusi silahkan Ananda buka link berikut:


Sumber : https://youtu.be/Df8UGj6vPnA

Sampai jumpa pada pembelajaran berikutnya.

Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada Ayah/Bunda yang sudah membimbing dan menemani Ananda belajar di rumah hari ini sehingga pembelajaran Ananda berjalan baik.

Wassalamu alaikum wr.wb.


Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

RPP Kelas 5, Kamis 25 November 2021

SKENARIO PEMBELAJARAN

Kelas : 5 (Lima)

Tema : 5 (Ekosistem)

Sub Tema : 3 (Keseimbangan Ekosistem)

Semester : I (Ganjil)

Alokasi Waktu : 120 menit

Hari/ tanggal : Kamis, 25 November 2021


Kompetensi Dasar

IPA 

3.5 Menganalisi hubungan antar ekosistem dan jaring-jaring makanan di ingkungn sekitar 

4.5 Membuat karya tentang konsep jaring-jaring makanan dalam suatu ekosistem 


SBDP 

3.2 Memahami tangga nada 

4.2 Menyanyikan lagu-lagu dalam berbagai tangga nada dengan iringan musik


Tujuan Pembelajaran

Setelah menyimak vidEo peserta didik dapat menjelaskan usaha manusia dalam pemeliharaan ekosistem dan dapat memainkan not lagu bertangga nada minor pada pianika dengan teliti dan percaya diri.


Kegiatan 1

Hai Ananda, Apa kabar?

Semoga sehat dan bahagia!

Tahukah Ananda pada hari ini tanggal 25 November 2021 adalah hari guru nasional. Peringatan ini sebagai bentuk mengenang, menghargai, dan mengapresiasi jasa para guru di Indonesia. Mari kita ucapkan Selamat Hari guru Nasional 2021 untuk seluruh guru di Indonesia.

Ananda, manusia dianugerahi kemampuan berpikir untuk memanfaatkan alam sekitarnya guna memenuhi kebutuhan hidup. Seringkali kegiatan kegiatan manusia tersebut mengabaikan kebutuhan komponen ekosistem agar tetap berada dalam keseimbangan. Banyak kegiatan manusia justru mengganggu keseimbangan ekosistem yang bersifat permanen sehingga beberapa komponen ekosistem tidak mampu bertahan. Untuk itu Ayo jaga kelestarian lingkungan hidup agar keberlangsungan ekosistem selalu terjaga.

Sekarang simak video pada tautan link berikut ini!


Sumber : https://youtu.be/OwI8fkVt7Lc

Setelah menyimak video, jawablah pertanyaan berikut!

1. Sebutkan beberapa usaha manusia dalam pemeliharaan ekosistem!

2. Hal apa yang bisa dilakukan di tingkat rumah tangga sebagai upaya memelihara ekosistem?

3. Sebutkan salah satu usaha yang pernah Ananda lakukan dalam memelihara kelestarian ekosistem! 

Kerjakan pada buku tugas, jika sudah selesai foto dan kirimkan tugas Ananda ke WAG kelas


Kegiatan 2

Terimakasih Ananda yang telah menyelesaikan tugas pertamanya.

Ananda pada saat hendak menyanyikan lagu dan mengiringi sebuah lagu, sebaiknya Ananda mengetahui tangga nada yang digunakan pada lagu tersebut. Tangga nada berhubungan erat dengan lagu. Seperti pada tangga nada minor yang melukiskan karakter sedih, sendu, mudah terharu, melankolis dan lain-lain.

Salah satu lagu yang dimainkan di tangga nada minor adalah lagu “ Kasih Ibu“ Ciptaan SM. Mochtar yang telah Ananda analisis dan telah hafalkan not Angka pianikanya kemarin.

Sekarang perhatikan dengan seksama vidio berikut!


Sumber : https://youtu.be/4kOuD0lL5R8

Tugas Ananda selanjutnya adalah :

Ayo kita bermain musik. Wah pasti seru!

1. Cobalah untuk menyanyikan terlebih dahulu lagu bertangga nada minor pada video yang telah Ananda simak!

2. Setelah itu gunakan alat musik pianika untuk memainkan not angka pianika lagu tersebut!

Videokan tugas Ananda, ika sudah, kirim tugas ke WAG kelas Anak-anak hebat, pembelajaran hari ini telah usai. Tetapi anak-anak tidak boleh lupa, bahwa besok kita akan belajar yang lebih seru lagi. Persiapkan diri kalian untuk kegiatan besok ya! Pelajari untuk materi esok hari yaitu

https://pintarinah.blogspot.com/2021/11/tanggung-jawab-di-masyarakat.html

Persiapkan diri kalian ya. Sampai jumpa, anak-anak, salam!

Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa besok!


Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

RPP Kelas 4, Kamis 25 November 2021

SKENARIO PEMBELAJARAN

Kelas : IV

Tema : 5. Pahlawanku

Sub Tema : 3. Sikap Kepahlawanan

Semester : I (Ganjil)

Alokasi Waktu : 120 menit


Kompetensi Dasar

PPKn 

1.1 Menerima makna hubungan bintang, rantai, pohon beringin, kepala banteng, dan padi kapas pada lambang negara “Garuda Pancasila” sebagai anugerah Tuhan Yang Maha Esa 

2.1 Bersikap berani mengakui kesalahan, meminta maaf, memberi maaf, dan santun sebagai perwujudan nilai dan moral Pancasila 

3.1 Memahami makna hubungan simbol dengan sila-sila Pancasila 

4.1 Menuliskan makna hubungan simbol dengan sila-sila Pancasila sebagai satu kesatuan dalam kehidupan sehari-hari


Ilmu Pengetahuan Alam 

3.6 Menerapkan sifat-sifat cahaya dan keterkaitannya dengan indera penglihatan. 

4.6 Menyajikan laporan hasil percobaan percobaan tentang sifat-sifat cahaya.


Tujuan Pembelajaran

Melalui tayangan video, peserta didik dapat menjelaskan makna hubungan simbol dengan sila-sila Pancasila dengan mandiri. Melalui tayangan video peserta didik dapat menjelaskan hubungan cahaya dengan indra penglihatan serta cara memeliharanya dengan penuh tanggung jawab.



Kegiatan 1

Hariini adalah tanggal 25 November 2021. Ada yang tahu ada peringatan apa setiap tanggal tersebut? Ya, setiap tanggal 25 November diperingati sebagai Hari Guru Nasional.Peringatan ini sebagai bentuk mengenang, menghargai, dan mengapresiasi jasa para guru di Indonesia.

Anak-anak hebat, kali ini kita akan melanjutkan pelajaran kita tentang cahaya dan hubungannya dengan indra penglihatan. Untuk dapat melihat benda-benda di sekitar, kita membutuhkan cahaya dan tentunya mata sebagai indra penglihatan.

Nah Anak-anak hebat, tahukah kamu, bagaimana mata kita dapat melihat? Apa saja bagian-bagian yang menyusun mata kita? Ayo kita pelajari dengan menyimak tayangan berikutini yuk!


Sumber : https://youtu.be/1mh583pae2I

Mata merupakan salah satu dari panca indra manusia yang sangat penting, oleh karena itu kita perlu untuk menjaganya.

Selanjutnya, sebagai latihan, kerjakanlah soal-soal pada tautan dibawah ini!

https://forms.gle/GNUkdr3GmUfyb3R26

Screenshoot skormu kemudian kirimkan hasilnya kepada bapak/ibu guru ya!



Kegiatan 2

Anak-anak hebat, masih ingat makna dan juga nilai-nilai yang terkandung pada sila ke-4 dan juga sila ke-5 pancasila? Kamu dapat mempelajari kembali materinya pada tautan berikut ini!


Sumber : https://youtu.be/KUt-x25azNU



Sumber : https://youtu.be/Rl1Ldc0mn2o

Berikutnya, kita akan mengerjakan latihan soal tentang nilai-nilai pancasila pada tautan di bawah ini!

https://forms.gle/1PrThc8rBj1pXDDa9

Screenshoot skormu kemudian kirimkan hasilnya kepada bapak/ibu guru ya!

Anak-anak,pembelajaran hari ini telah usai, besok kita akan melaksanakan penilaian harian Tema 5. Pelajari kembali materi-materi pelajaran yang telah bapak/ibu guru berikan ya!

Baiklah, sampai jumpa pada pembelajaran berikutnya. Pasti seru!!! Salam!!!


Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta


RPP Kelas 3, Kamis 25 November 2021

SKENARIO PEMBELAJARAN

Kelas : III

Tema : 4. Kewajiban dan Hakku

Semester : I (Ganjil)

Alokasi Waktu : 120 menit


Kompetensi Dasar

Bahasa Indonesia 

3.5 Mencermati ungkapan atau kalimat saran, masukan, dan penyelesaian masalah (sederhana) dalam teks tulis. 

4.5 Memeragakan ungkapan atau kalimat saran, masukan, dan penyelesaian masalah (sederhana) sebagai bentuk ungkapan diri menggunakan kosakata baku dan kalimat efektif yang dibuat sendiri.


PPKn 

1.2 Menghargai kewajiban dan hak sebagai anggota keluarga dan warga sekolah sebagai wujud rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa. 

2.2 Melaksanakan kewajiban dan hak sebagai anggota keluarga. 

3.2 Mengidentifikasi kewajiban dan hak sebagai anggota keluarga. 

4.2 Menuliskan hasil identifikasi kewajiban dan hak sebagai anggota keluarga.


Matematika 

3.2 Menjelaskan bilangan cacah sampai dengan 1000 dan pecahan sederhana (seperti 1/2, 1/3, dan 1/4) yang disajikan pada garis bilangan. 

4.2 Menggunakan bilangan cacah sampai dengan 1000 dan pecahan sederhana (seperti 1/2, 1/3 , dan 1/4 ) yang disajikan pada garis bilangan.


SBDP 

3.4 Mengenal prosedur teknik potong, lipat, sambung. 

4.4 Membuat karya dengan teknik potong, lipat, sambung.


Tujuan Pembelajaran

Setelah melihat isi link soal latihan, peserta didik dapat mengerjakan latihan soal evaluasi tema 4 dengan teliti dan benar; setelah menyimak video, peserta didik dapat membuat karya dengan teknik potong, lipat atau sambung dengan kreatif dan menarik.


Kegiatan 1

Haiii,...

Assalamualaikum, selamat pagi dan semangat pagi anak-anak hebat.

Semoga selalu sehat, semangat, dan kompak bersama Ayah/bunda di rumah ya.

Anak-anak hebat tidak terasa ya kita telah melaksanakan kegiatan pembelajaran pada semester 1 ini, dari Tema 1 hingga Tema 4 telah kita laksanakan dengan serius tapi santai dan penuh tanggung jawab bersama Ayah/bunda kalian di rumah.

Pada pembelajaran hari ini kita akan mengevaluasi hasil pembelajaran kalian pada Tema 4 dengan mengerjakan latihan soal sebagai persiapan kita untuk melaksanakan Penilaian Akhir Semester (PAS).

Nah, kira-kira seperti apa ya latihan soalnya dan berapa banyak jumlah soalnya. Untuk mengetahui dan mengerjakannya maka kalian klik link soal di bawah ini!

https://tinyurl.com/yvrr8ecm

Kerjakan dengan teliti, serius dan penuh tanggung jawab ya serta cek kembali sebelum di laporkan kepada Bapak/Ibu guru! Semangat!!

Kemudian minta tolong kepada Ayah/Bunda untuk memfoto dan mengirimkan hasil pekerjaanmu kepada Bapak/Ibu guru.

Selamat mengerjakan anak-anak hebat!



Kegiatan 2

Anak-anak hebat bagaimana mengerjakan latihan soalnya? Mantapp ya tentunya.

Nah, selanjutnya untuk membuat kita lebih kreatif dengan memanfaatkan bahan dan alat sederhana yang ada disekitar rumah kita, mari kita membuat boneka ayam yukk, bersama Ayah/bunda kalian di rumah ya. Hati-hati ya apabila menggunakan alat yang dapat membahayakan, mintalah bimbingan Ayah/bunda untuk membantu membuatnya.

Klik link video di bawah ini!


Sumber : https://www.youtube.com/watch?v=aCzyHiDjoMo

Kemudian minta tolong kepada Ayah/Bunda untuk memfoto hasil karya kalian ya dan mengirimkannya kepada Bapak/Ibu guru.

Anak-anak hebat pembelajaran hari ini sudah selesai, Jangan lupa untuk membaca materi yang sudah secara bersama kita pelajari, yaitu Tema 1 hingga Tema 4 sebagai persiapan kita untuk melaksanakan Penilaian Akhir Semester (PAS).

Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada Ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

#salamsehat

#salamkompak

#PHBS


Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

RPP Kelas 2, Kamis 25 November 2021

SKENARIO PEMBELAJARAN

Kelas : 2 (Dua)

Tema : 4 Hidup Bersih dan Sehat

Semester : I (Ganjil)

Alokasi Waktu : 120 menit

Hari/ tanggal : Kamis, 25 November 2021


Kompetensi Dasar

Bahasa Indonesia 

3.2 Memahami kosakata dan konsep tentang lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat di lingkungan sekitar serta cara menjaga kesehatan lingkungan dalam bahasa Indonesia atau bahasa daerah melalui teks tulis, lisan, dan visual 

4.2 Menyajikan penggunaan kosakata bahasa Indonesia yang tepat atau bahasa daerah hasil pengamatan tentang lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat di lingkungan sekitar serta cara menjaga kesehatan lingkungan dalam bentuk teks tulis, lisan, dan visual


Matematika 

3.8 Menjelaskan bangun datar dan bangun ruang berdasarkan ciri-cirinya 

4.8 Mengklasifikasi bangun datar dan bangun ruang berdasarkan ciri-cirinya


Tujuan Pembelajaran

Setelah melihat video siswa dapat menyajikkan laporan sederhana cra merawat hewan dan tumbuhan; siswa dapat mengklasifikasi bangun ruang.


Kegiatan 1

Hallo, Selamat pagi, apa kabar anak-anak ? sebelum memulai pembelajaran kita doa dulu yuk sesuai agama masing-masing, semoga pembelajaran hari ini dapat berjalan dengan lancar.

Hari ini kita akan mempelajari tentang ederhana cara merawat hewan dan tumbuhan serta pola bangun ruang. Apakah kamu sudah siap ? Simak video berikut ini ya.


Sumber : https://youtu.be/Tgb7sfxcLPU

Untuk memperkuat pemahaman mu, yuk kerjakan latihan berikut.

Jangan lupa tugasnya dikirim ke Ibu/bapak guru.


Kegiatan 2

Sekarang yuk kita latihan mengerjakan soal matematikanya.

Anak-anak kerjakan dengan jujur dan semangat ya!

Jika ada yang belum paham bisa tanyakan ke bapak/ibu guru atau orangtua kalian.


Selamat mengerjakan!

Kalau sudah selesai jangan lupa screenshot hasilnya dan kiri ke bapak/ibu guru ya!

Anak-anak hebat, pembelajaran hari ini telah usai. Tetapi anak-anak tidak boleh lupa, bahwa besok kita akan belajar dan latihan soal yang lebih seru lagi. Persiapkan diri kalian untuk kegiatan besok ya!

Sampai jumpa, anak-anak! Salam!

Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa besok!


Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

RPP Kelas 1, Kamis 25 November 2021

SKENARIO PEMBELAJARAN

Kelas : 1 (Satu)

Tema : Hari Guru Nasional

Semester : I (Ganjil)

Alokasi Waktu : 120 menit

Hari/ tanggal : Kamis, 25 November 2021


Kompetensi Dasar

Bahasa Indonesia 

3.5 Merinci ungkapan penyampaian terima kasih, permintaan maaf, tolong, dan pemberian pujian, dengan menggunakan bahasa yang santun secara lisan dan tulisan yang dapat dibantu dengan kosakata bahasa daerah. 

4.5 Mempraktikkan ungkapan terima kasih, permintaan maaf, tolong, dan pemberian pujian, dengan menggunakan bahasa yang santun kepada orang lain secara lisan dan tulis.


SBDP 

3.1 Mengenal karya ekspresi dua dan tiga dimensi. 

4.1 Membuat karya ekspresi dua dan tiga dimensi.


Tujuan Pembelajaran

Setelah melakukan senam terimakasihku peserta didik dapat membuat karya ungkapan terimaksih dan pujian kepada guru dengan semangat dan percaya diri.



Kegiatan 1

Ketupat makanan tradisional

Dibuat dari daun kelapa

Selamat hari guru nasional

Jasamu takkan terlupa

Ayo, anak-anak sudah tau belum, kalau setiap tanggal 25 November diperingati sebagai Hari Guru Nasional.

Betapa besar jasa para guru yang sudah sangat sabardan semangat membimbing murid-muridnya.

Walaupun sekarang masih masa pandemi, guru tetap hadir dengan berbagai caranya untuk tetap memberikan pembelajaran dan memastikan anak muridnya tetap belajar walaupun dari rumah.

Seperti kata Ki Hajar Dewantara Bapak Pendidikan Indonesia “Jadikan setiap tempat adalah sekolah, dan setiap orang adalah guru“

Berikanlah penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Bapak/Ibu guru di sekolah dan Bapak/Ibu guru di rumah yaitu orangtua kalian, yang selama ini sudah berjuang bersama untuk tetap memberikan pembelajaran.

Sekarang kita nyanyikan yuk, lagu “Terimakasihku“ sambil melakukan gerakan senam. Lagu ini kita persembahkan untuk para guru.

Ikuti lagu dan senamnya pada link berikut ya!


Sumber : https://www.youtube.com/watch?v=B8ESphkf108&t= 4s


Kegiatan 2

Anak-anak sudah bernyanyi lagu terimaksihku dan melakukan gerakan senam.

Sekarang anak-anak boleh berkreasi bebas membuat karya apapun itu, yang penting ditujukan untuk guru kalian, sebagai ungkapan terimakasih dan pujian atas dedikasi tanpa batas yang telah dilakukan oleh bapak/ibu guru.

Kalau sudah jadi jangan lupa kirim ke bapak/ibu guru kalian ya! Selamat mengerjakan!

Anak-anak hebat, pembelajaran hari ini telah usai. Tetapi anak-anak tidak boleh lupa, bahwa besok kita akan belajar dan bermain game soal yang seru. Persiapkan diri kalian untuk kegiatan besok ya! Esok kita akan bermain game soal Tema 4. Persiapkan diri kalian, ya!

Sampai jumpa, anak-anak! Salam!

Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa besok!

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

Selasa, 23 November 2021

Tanggung Jawab Di Masyarakat

Tanggung Jawab Di Masyarakat

Tanggung jawab menjadi salah satu sikap yang harus dimiliki setiap individu di dunia,termasuk pelajar karena sangat berguna dalam menjalani kehidupan dan sebagai pembelajaran untuk mengembangkan diri. Dikutip dari buku Mengembangkan Tanggung Jawab pada Anak dari Kemendikbud, pengertian tanggung jawab adalah melakukan tugas dan kewajiban dengan sungguh-sungguh. Tanggung jawab juga berarti kesediaan menanggung segala risiko atas perbuatan sendiri.

Misalnya kita sebagai warga masyarakat turut serta dalam kegiatan yang diadakan oleh ketua RW di lingkungan rumah seperti diadakannya kegiatan jalan sehat bersama anggota keluarga. Jalan sehat diadakan agar seluruh warga masyarakat dapat mengikutinya. Sehingga warga masyarakat dapat berjalan dengan santai sambil menikmati pemandangan alam serta dapat mengobrol dengan anggota keluarga lain.

RPP Kelas 6, Rabu 24 November 2021

SKENARIO PEMBELAJARAN

Kelas : 6 (Enam)

Tema : 5. WIRAUSAHA

Sub Tema : Rangkuman Materi dan Pembahasan Soal-Soal PAS

Semester : I (Ganjil)

Alokasi Waktu : 120 menit

Hari/Tanggal : Rabu, 24 November 2021


Kompetensi Dasar

Bahasa Indonesia

3.5 Mencermati petunjuk dan isi teks formulir (pendaftaran, kartu anggota, pengiriman uang melalui bank/kantor pos, daftar riwayat hidup, dsb.).

4.5 Mengisi teks formulir (pendaftaran, kartu anggota, pengiriman uang melalui bank/kantor pos, daftar riwayat hidup, dll.) sesuai petunjuk pengisiannya.


Seni Budaya dan Prakarya (SBdP)

3.1 Memahami reklame

4.1 Membuat reklame


Tujuan Pembelajaran

Setelah menyaksikan video peserta didik dapat menjelaskan jenis-jenis formulir; Menyebutkan jenis-jenis reklame dengan tepat.


Kegiatan 1

Assalamualaikum wr.wb. Selamat Pagi anak-anak hebat!! Apa kabar Ananda semua? Semoga Ananda semua senantiasa sehat dan tetap semangat belajar ya!

Ananda yang hebat, sebentar lagi Ananda akan melaksanakan PAS (Penilaian Akhir Semester). Apakah kalian sudah siap? Sebagai bahan persiapan dalam menghadapi kegiatan Penilaian Akhir Semester, pada pertemuan hari ini, kita akan mengulang kembali materi muatan pelajaran Bahasa Indonesia tema 5 mengenai formulir.

Dalam kehidupan sehari-hari kita sering mengisi formulir. Masih ingatkah Ananda apa yang dimaksud dengan formulir? Iya, betul! Formulir adalah sehelai kertas cetak yang berupa format yang harus diisi untuk mendapatkan informasi yang diperlukan oleh individu, organisasi atau perusahaan. Namun, pada zaman modern ini, formulir tidak hanya berbentuk kertas, tetapi juga dalam bentuk digital.

Nah anak hebat, Untuk lebih jelasnya tentang materi formulir, silahkan Ananda simak pembahasannya pada link video berikut ini :


Sumber : https://www.youtube.com/watch?v=5q-sFIsKKHM

Bagaimana anak cerdas setelah menyimak video di atas? Menarik bukan?! Selanjutnya sebagai bahan evaluasi, kerjakan latihan soal pada link berikut ini.

https://forms.gle/pUAt2A1uF8ayeRqh8

Kerjakanlah dengan tekun dan teliti. Bila telah selesai jangan lupa discreenshoot dan kirim kepada Bapak/Ibu guru.

Terima kasih untuk Ananda yang mengerjakan tugas tepat waktu. Tak lupa ucapan terimakasih kami sampaikan kepada Ayah/Bunda yang telah membimbing dan menemani putra-putrinya sehingga pembelajaran Ananda berjalan baik.

Selamat mengerjakan!



Kegiatan 2

Anak hebat, reklame merupakan salah satu cara yang dilakukan oleh wirausawahan dalam memperkenalkan produk dan jasa. Ada banyak jenis reklame yang dapat digunakan untuk mempromosikan suatu produk atau jasa, diantaranya logo, poster, embalase dan buklet. Setiap jenis reklame tersebut memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Oleh karena itu, para wirausahawan harus dapat berinovasi dan selektif dalam memilih jenis reklame yang tepat agar sesuai dengan usaha yang dimiliki. 

Untuk mengingat kembali materi reklame jenis logo, poster, embalase dan buklet, silahkan Ananda simak penjelasannya pada link video berikut ini.


Sumber : https://youtu.be/umh748nJOog

Bagaimana anak hebat setelah menyimak penjelasan pada video tersebut? Mudah dipahami, bukan?!

Selanjutnya sebagai bahan evaluasi, kerjakan latihan soal pada link berikut ini.

https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSfvfTLBAqMewSNhewHrrwfHP8EpSEVSYdbye6WYjB8UvAYg/ viewform?usp=sf_link

Kerjakan dengan teliti dan penuh tanggung jawab. Bila telah selesai jangan lupa discreenshoot dan kirim kepada Bapak/Ibu guru.

Anak-anak hebat, pembelajaran hari ini telah usai, tetapi kalian tidak boleh lupa, pada pembelajaran berikutnya kita akan membahas materi yang lebih seru lagi, yaitu materi Tema 5 mengenai Keberagaman Sosial, Budaya, dan Ekonomi Masyarakat. Pelajari dan baca-baca dulu ya, untuk bahan diskusi silahkan Ananda buka link berikut:


Sumber : https://youtu.be/ja-qQfg1J70

Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih.

Wassalamu alaikum, wr,wb


Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

RPP Kelas 5, Rabu 24 November 2021

 SKENARIO PEMBELAJARAN

Kelas : 5 (Lima)

Tema : 5 (Ekosistem)

Sub Tema : 3 (Keseimbangan Ekosistem)

Semester : I (Ganjil)

Alokasi Waktu : 120 menit

Hari/ tanggal : Rabu, 24 November 2021


Kompetensi Dasar

Matematika 

3.3 Menjelaskan skala melalui denah. 

4.3 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan skala pada denah.


SBDP 

3.2 Memahami tangga nada 

4.2 Menyanyikan lagu-lagu dalam berbagai tangga nada dengan iringan musik


Tujuan Pembelajaran

Setelah menyimak video peserta didik dapat membuat denah ruangan rumah dengan skala tertentu dan dapat mengidentifikasi lagu bertangga nada minor dengan teliti dan percaya diri.


Kegiatan 1

Halo Ananda apakabar hari ini?

Apakah Ananda sudah sarapan pagi ini? Sarapan sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh kita. Jangan lupa lakukan olah raga ringan agar badan sehat dan imunitas tetap terjaga. Apakah Ananda juga sudah memberi makan hewan piaraanmu? Hewan juga membutuhkan energi dan nutrisi untuk kekuatan dan aktivitasnya.

Ananda, pernahkah Ananda merancang rumah atau kandang untuk hewan piaraanmu? Pastinya sebelum membuatnya Ananda terlebih dahulu mengukur ukuran luasnya barulah kemudian membuatnya. Begitu juga untuk membangun sebuah rumah, langkah pertama yang harus dilakukan para arsitek atau perancangnya adalah menentukan skala dan ukuran dari gambar denah yang dibuatnya.

kita telah belajar mengenai skala. Skala adalah perbandingan jarak pada peta atau denah dengan jarak sebenarnya. Kali ini, kita akan menggambar denah ruangan rumah impianmu. Bagaimana caranya? Ikuti penjelasannya dengan menyimak vidio pada tauan link berikut ini!


Sumber : https://youtu.be/zfsfsGTBHfg

Tugas Ananda adalah :

Gambarlah denah ruangan rumah impianmmu dengan ukuran yang telah tersedia pada akhir video!

Jika sudah selesai kirim dalam bentuk foto ke WAG kelas atau Classroom.


Kegiatan 2

Terimakasih Ananda yang telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Ananda memang hebat. Semoga rancangan denah ruangan rumah impianmu dapat terwujud suatu hari nanti dan cita-cita Ananda semua tercapai.

Pada pembelajaran sebelumnya Ananda sudah mempelajari bagaimana cara membuat tangga nada diatonis minor. Ananda juga sudah mempraktikan membuat tangga nada C minor dan G minor pada minggu lalu.

Selanjutnya perhatikan dan simak vidio pada tautan link berikut!


Sumber : https://youtu.be/_B0oD1WGuMs

Tugas Ananda adalah menjawab pertanyaan berikut!

1. Apa judul lagu pada video yang telah Ananda simak?

2. Carilah dan tuliskan not angka pianika lagu tersebut dari internet atau media belajar lainnya !

3. Menurutmu, apakah lagu tersebut bertangga nada mayor atau bertangga nada minor? Mengapa demikian? Jelaskan jawabanmu!

4. Hafalkan Not Angka pianika lagu tersebut untuk tugas pembelajaran pada hari berikutnya!

Jika sudah selesai kirim dalam bentuk foto ke WAG kelas atau Classroom.


Anak-anak hebat, pembelajaran hari ini telah usai. Tetapi anak-anak tidak boleh lupa, bahwa besok kita akan belajar yang lebih seru lagi. Persiapkan diri kalian untuk kegiatan besok ya! Pelajari untuk materi esok hari yaitu

https://pintarinah.blogspot.com/2021/11/usaha-manusia-dalam-pemeliharaan.html

Persiapkan diri kalian, ya! Sampai jumpa, anak-anak! Salam!

Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa besok!


Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

RPP Kelas 4, Rabu 24 November 2021

SKENARIO PEMBELAJARAN

Kelas : 4 (Empat)

Tema : 5 (Pahlawanku)

Sub Tema : 3 (Sikap Kepahlawanan)

Semester : I (Ganjil)

Alokasi Waktu : 120 menit



Kompetensi Dasar

MATEMATIKA 

3.3 Menjelaskan dan melakukan pembulatan hasil pengukuran panjang dan berat ke satuan terdekat. 

4.3 Menyelesaikan masalah pembulatan hasil pengukuran panjang dan berat ke satuan terdekat.


IPS 

3.3 Mengidentifikasi kerajaan Hindu dan/atau Budha dan/atau Islam di lingkungan daerah setempat,serta pengaruhnya pada kehidupan masyarakat masa kini. 

4.3 Menyajikan hasil identifikasi kerajaan Hindu dan/atau Budha dan/atau Islam di lingkungan daerah setempat, serta pengaruhnya pada kehidupan masyarakat masa kini.


Tujuan Pembelajaran

Melalui soal pada google form, siswa dapat menyelesaikan penilaian harian materi pembulatan satuan panjang dan berat dengan tepat.

Melalui membuat buklet, siswa dapat menyajikan hasil identifikasi sikap kepahlawanan tokoh Kerajaan Hindu, Budha, Islam, dan masa penjajahan dengan tepat dan menarik.


Kegiatan 1

Anak hebat, pembahasan materi pembulatan hasil pengukuran panjang dan berat yang telah kita pelajari pada pertemuan-pertemuan sebelumnya telah selesai. Kali ini kita akan melaksanakan penilaian harian materi tersebut. Silahkan kerjakan soal penilaian harian materi pembulatan hasil pengukuran panjang dan berat pada link berikut ini!

https://forms.gle/BL4TeCUQc7gbeS218

Bagaimana anak hebat, apakah kalian mendapatkan skor yang bagus?

Jika belum jangan berkecil hati ya, pelajari kembali materi tersebut.

Setelah selesai, silahkan screenshot skor perolehanmu dan kirim ke Bapak/Ibu Guru ya!

Selamat mengerjakan!


Kegiatan 2

Anak hebat, pada pembelajaran sebelumnya kalian telah banyak belajar sikap kepahlawanan dari beberapa tokoh-tokoh penting di Indonesia. Kali ini kita akan membuat buklet tentang sikap kepahlawanan tokoh Kerajaan Hindu, Budha, Islam, dan tokoh masa penjajahan. Bagaimana cara membuat buklet tersebut? Mari kita simak penjelasannya pada link video berikut ini!


Sumber : https://youtu.be/rFOBwQv3ohA

Bagaimana anak hebat, mudah kan? Dengan membuat buklet dapat memberikan pemahaman yang lebih terhadap materi yang dipelajari. Sekarang kalian bisa mempelajari dengan mudah melalui buket yang telah kalian buat.

Tugas Ananda buatlah buklet tentang sikap kepahlawanan tokoh Kerajaan Hindu, Budha, Islam, dan tokoh masa penjajahan. Buatlah semenarik mungkin dengan menambahkan gambar dan warna. Untuk isi materi kalian bisa mencarinya melalui Internet atau melihat kembali penjelasan pada pertemuan sebelumnya.

Setelah selesai foto dan berswafotolah dengan buklet hasil karyamu ya, dan kirimkan ke Bapak/Ibu Guru!

Anak-anak hebat, pembelajaran hari ini telah usai. Tetapi anak-anak tidak boleh lupa, bahwa besok kita akan belajar yang lebih seru lagi. Persiapkan diri kalian untuk kegiatan besok ya! Pelajari untuk materi esok hari yaitu “cahaya dan indra penglihatan dan pengamalan sila pancasila”.

Kalian bisa mempelajari dahulu pada link berikut ini!

https://tinyurl.com/ewwaptdv

Persiapkan diri kalian, ya! Sampai jumpa, anak-anak! Salam!

Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar dari rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar dari rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa besok!


Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

RPP Kelas 3, Rabu 24 November 2021

SKENARIO PEMBELAJARAN

Kelas : III

Tema : 3. Benda diSekitarku

Semester : I (Ganjil)

Alokasi Waktu : 120 menit


Kompetensi Dasar

Bahasa Indonesia 

3.2 Menggali informasi tentang cara-cara perawatan tumbuhan dan hewan melalui wawancara dan/atau eksplorasi lingkungan. 

4.2 Menyajikan hasil wawancara tentang cara-cara perawatan tumbuhan dan hewan dalam bentuk tulis dan visual menggunakan kosakata baku dan kalimat efektif.


PPKn 

1.3 Mensyukuri makna bersatu dalam keberagaman di rumah sebagai anugerah Tuhan Yang Maha Esa. 

2.3 Menampilkan sikap kerja sama sebagai wujud bersatu dalam keberagaman di rumah. 

3.3 Memahami makna bersatu dalam keberagaman di rumah. 

4.3 Menuliskan kebersatuan dalam keberagaman di rumah.


Matematika 

3.2 Mendeskripsikan dan menentukan hubungan antar satuan baku untuk panjang, berat, dan waktu yang umumnya digunakan dalam kehidupan sehari-hari. 

4.2 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan hubungan antarsatuan baku untuk panjang, berat, dan waktu yang umumnya digunakan dalam kehidupan sehari- hari.


SBDP 

3.1 Mengetahui unsur-unsur rupa dalam karya dekoratif 

4.1 Membuat karya dekoratif


Tujuan Pembelajaran

Setelah melihat isi link soal latihan, peserta didik dapat mengerjakan latihan soal evaluasi tema 3 dengan teliti dan benar; setelah menyimak video, peserta didik dapat membuat karya dekoratif sederhana yang ada disekitarnya dengan kreatif dan menarik.


Kegiatan 1

Haiii,...

Assalamualaikum, selamat pagi dan semangat pagi anak-anak hebat.

Semoga selalu sehat, semangat, dan kompak bersama Ayah/bunda di rumah ya.

Anak-anak hebat tidak terasa kita telah melaksanakan kegiatan pembelajaran pada semester 1 ini dengan serius tapi santai dan penuh tanggungjawab bersama Ayah/bunda di rumah.

Pada pembelajaran hari ini kita akan mengevaluasi hasil pembelajaran kalian pada Tema 3dengan mengerjakan latihan soal sebagai persiapan kita untuk melaksanakan Penilaian Akhir Semester (PAS).

Nah, kira-kira seperti apa ya latihan soalnya dan berapa banyak jumlah soalnya. Untuk mengetahui dan mengerjakannya maka kalian klik link soal di bawah ini!

https://tinyurl.com/kfmsmuxm

Kerjakan soal tersebut secara mandiri, teliti, dan jujur.

Jangan lupa ya untuk di cek kembali hasil pekerjaanmu sebelum di laporkan kepada Bapak/Ibu guru! Semangat!!Kamu pasti bisa!

Setelah selesai,minta tolong kepada Ayah/Bunda untuk memfoto dan mengirimkan hasil pekerjaanmu kepada Bapak/Ibu guru.

Selamat mengerjakan anak-anak hebat! 



Kegiatan 2

Anak-anak, bagaimana mengerjakan latihan soalnya? Bisa kan? Hebat!

Nahselanjutnya, kita akan kembali berkreasi membuat gambar dekoratif bentuk bangun datar menggunakan alat dan bahan sederhana.Bagaimana caranya? Lihat video berikut yuk!.



Sumber : https://www.youtube.com/watch?v=NcwgtDA1n98

Kemudian minta tolong kepada Ayah/Bunda untuk memfoto hasil karyamu dan mengirimkannya kepada Bapak/Ibu guru.

Anak-anak hebat pembelajaran hari ini sudah selesai, Jangan lupa untuk membaca materi selanjutnya yaitu Tema 4.

Jangan lupa ucapkan terimakasih kepada Ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpabesok!

#salamsehat

#salamkompak

#PHBS


Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

RPP Kelas 2, Rabu 24 November 2021

SKENARIO PEMBELAJARAN

Kelas : 2 (Dua)

Tema : 4. Hidup Bersih dan Sehat

Subtema : 4. Hidup Bersih dan Sehat di Tempat Umum

Semester : I (Ganjil)

Alokasi Waktu : 120 menit

Hari/ tanggal : Rabu, 24 November 2021


Kompetensi Dasar

Bahasa Indonesia 

3.2 Memahami kosakata dan konsep tentang lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat di lingkungan sekitar serta cara menjaga kesehatan lingkungan dalam bahasa Indonesia atau bahasa daerah melalui teks tulis, lisan, dan visual. 

4.2 Menyajikan penggunaan kosakata bahasa Indonesia yang tepat atau Mbahasa daerah hasil pengamatan tentang lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat di lingkungan sekitar serta cara menjaga kesehatan lingkungan dalam bentuk teks tulis, lisan, dan visual.


PPKN 

3.4 Memahami makna bersatu dalam keberagaman di sekolah. 

4.4 Menuliskan cerita pengalaman melakukan kegiatan yang mencerminkan persatuan dalam keberagaman di rumah.


Tujuan Pembelajaran

Setelah menyaksikan video cerita Dayu, peserta didik dapat menuliskan informasi penting dalam teks percakapan; memasangkan kegiatan dengan manfaat hidup bersatu dan akibat tidak hidup bersatu dengan benar dan percaya


Kegiatan 1

Hai! Bagaimana kabarmu, Nak?

Semoga tetap semangat belajar di rumah ya.

Kita dapat menemukan informasi dalam teks percakapan. Untuk menemukan informasi dalam teks percakapan, kita perlu membacanya dengan cermat dan teliti.

Mari, saksikan video berikut.


Sumber : https://youtu.be/atlDH-lTYFw

Setelah menyaksikan videonya, ayo kerjakan latihan untuk mengetahui pemahamanmu!

Tuliskan informasi penting pada percakapan berikut!


Selamat mengerjakan anak-anak!


Kegiatan 2

Kita harus selalu menjaga kebersamaan dalam keberagaman. Kebersamaan dapat diwujudkan dengan menumbuhkan rasa persatuan.

Kamu sudah mengetahui manfaat sikap bersatu dan akibat tidak bersatu dengan teman.

Tahukah kamu manfaat hidup bersatu dengan teman?

Apa pula akibatnya jika hidup tidak bersatu dengan teman?

Ayo kerjakan latihan berikut!


Selamat mengerjakan anak-anak!

Setelah itu kirim hasilnya ke Ibu/Bapak guru ya.

Anak-anak hebat, pembelajaran hari ini telah usai.

Tetapi anak-anak tidak boleh lupa, bahwa besok kita akan belajar yang lebih seru lagi.

Persiapkan diri kalian untuk kegiatan besok ya!

Klik tautan berikut untuk mengetahui materinya.

https://drive.google.com/file/d/1O1X5ABxXTA_VGVn8Pyp5-6FzFMHZwP6Q/view?usp=sharing

Persiapkan diri kalian, ya! Sampai jumpa, anak-anak! Salam! Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa besok!


Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta