Contoh Sikap Tanggung Jawab di Sekolah
Tanggung jawab merupakan
kesadaran seseorang terhadap pekerjaannya baik di lingkungan keluarga,
masyarakat, ataupun sekolah.
Setiap anak didik hendaknya paham
apa yang menjadi hak, kewajiban dan tanggung jawab siswa di sekolah supaya
kegiatan belajar mengajar bisa berjalan dengan baik. Jika tanggung jawab
sebagai seorang pelajar sudah bisa berjalan dengan baik didukung oleh guru dan
staf di sekolah maka lingkungan akan menjadi kondusif untuk belajar sehingga
anak didik akan mampu berprestasi secara maksimal.
Berikut ini terdapat beberapa contoh sikap tanggung jawab, yaitu:Patuh terhadap aturan atau tata tertib sekolah.
- Masuk dan mengikuti pembelajaran tepat waktu.
- Menghormati guru dan staf akademik lainnya.
- Menjaga kebersihan sekolah lingkungan sekolah.
- Melakukan piket kebersihan harian sesuai jadwal yang ditentukan
- Memiliki sikap toleransi dan saling menyayangi antarteman.
- Belajar dengan giat dan tekun.
- Tidak mencontek pekerjaan teman dan bersikap jujur.
- Hidup rukun bersama teman agar tidak menyebabkan perkelahian.
- Mengerjakan tugas dan ujian sebaik-baiknya.
0 comments:
Posting Komentar